Kapolrestabes Medan, Kombes Gidion Arif Setyawan Mengecek Ruang SPKT Polsek Sunggal. (Foto: Redaksi)
Sinar Medan.id | Medan
Kapolrestabes Medan, Kombes Gidion Arif Setyawan didampingi Kasat Intelkam AKBP Masana Sembiring sidak ke Mapolsek Sunggal, Kamis (17/10/2024) sekira pukul 00.15 WIB.
Dalam kunjungan sidak tersebut, diterima langsung Kapolsek Sunggal Kompol Bambang Gunanti Hutabarat SH MH, Kanit Reskrim AKP Usman Nasution SH, Plh Kanit Intelkam Ipda Zulkifli Panjaitan, Panit Reskrim Ipda Faizal STrk, Sukri Pulungan SH serta Ipda A Sinulingga dan Panit Samapta Ipda Maruli Manulang.
Sesampainya di Mapolsek Sunggal, Kombes Gidion Arif Setyawan langsung mengecek kondisi tahanan yang berada di dalam sel serta menanyakan beberapa tahanan terkait kasus yang dilakukan mereka.
Selanjutnya, Kapolrestabes Medan mengecek kesiapan petugas Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT).
"Tetap layani masyarakat dengan ikhlas ya, tetap terima laporan mereka dengan baik," pesan Kombes Gidion Arif.
Selain itu, Kapolrestabes Medan juga mengecek kenderaan-kenderan yang berhasil disita dari para pelaku Geng Motor (Gemot).
(SM - Redaksi)