-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Pengurus Vihara Kunchab Jampa Ling Berbagi Nasi Kotak Kepada Tahanan Polsek Sunggal

Sabtu, 31 Agustus 2024 | Agustus 31, 2024 WIB Last Updated 2024-08-31T05:20:00Z
Pengurus Vihara Kunchab Jampa Ling Bersama Kompol Bambang Hutabarat dan AKP Philip Purba. (Foto: Redaksi)

Sinar Medan.id | Medan

Pengurus Vihara Kunchab Jampa Ling group Sangha, berbagi makanan berupa nasi kotak kepada tahanan yang mendekam di Mapolsek Sunggal, Sabtu (31/8/2024) pagi.

Kedatangan para pengurus Vihara Kunchab Jampa Ling tersebut, disambut langsung Kapolsek Sunggal Kompol Bambang Gunanti Hutabarat SH MH didampingi Wakapolsek Sunggal AKP Philip Purba SH MH serta Kanit Samapta AKP Syahrial Effendi.

Kompol Bambang Gunanti Hutabarat SH MH mengucapkan, terima kasih atas kedatangan para pengurus Vihara Kunchab Jampa Ling untuk berbagi rezeki kepada para tahanan.

"Saya sangat-sangat berterima kasih kepada seluruh pengurus Vihara Kunchab Jampa Ling yang rela menyisihkan rezekinya untuk berbagi memberikan makanan kepada tahanan di Polsek Sunggal," tutur Kompol Bambang Hutabarat.

"Sedikit makanan yang kita berikan kepada orang lain, sangatlah berharga bagi mereka yang membutuhkan. Jangan pernah takut miskin untuk memberi makan kepada orang lain, karena sangat bermanfaat kepada mereka," tegas Kompol Bambang.

Seorang Pengurus Vihara Kunchab Jampa Ling Saat Memberi Makanan. (Foto: Redaksi)

Salah seorang pengurus Vihara Kunchab Jampa Ling mengatakan, kegiatan berbagi rezeki dengan memberi makanan, adalah kegiatan rutin para pengurus Vihara.

"Ini adalah kegiatan rutin kami untuk saling berbagi, semoga bermanfaat bagi mereka," ujarnya mengakhiri.

(SM - Redaksi)
×
Berita Terbaru Update