-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Penerbangan 360 Calon Jemaah Haji Asal Asahan Alami Delay 2 Kali

Senin, 13 Mei 2024 | Mei 13, 2024 WIB Last Updated 2024-05-13T13:17:02Z
Foto: istimewa

Sinar Medan.id | Sumut

Sebanyak 360 calon jemaah haji asal Asahan, mengalami penundaan penerbangan sebanyak dua kali di Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut). 

Jemaah calon haji kloter pertama ini, dijadwalkan menggunakan pesawat Garuda Indonesia GA 310.

"Iya benar. Jadwal semula pukul 08.00 WIB, berubah menjadi pukul 10.30 WIB dan terbang sekira pukul 12.00 WIB dan take off pukul 22.09," ungkap Humas Angkasa Pura Aviasi Yuliana Balqis, Senin (13/5/2024).

Balqis menyebut, penundaan penerbangan ini lantaran alasan operasional dari pihak maskapai.

"Informasi yang kami terima, karena alasan operasional, (maskapai)," ujarnya.

Seperti diketahui, ada sebanyak 360 calon jemaah haji yang terdiri dari 177 pria dan 183 wanita.

PT Angkasa Pura Aviasi Bandara Internasional Kualanamu, akan melayani penerbangan haji sebanyak 25 kloter dan 204 penerbangan teknikal landing pada fase satu (keberangkatan).

"Penyelenggaraan ibadah haji tahun ini, Bandara Kualanamu rencananya akan melayani 8.475 penumpang calon jemaah haji. Jemaah haji embarkasi Medan akan terbang langsung menuju Madinah dan Jeddah pada 13 Mei 2024 untuk kloter pertama hingga 10 Juni untuk kloter terakhir," tutur President Director PT Angkasa Pura Aviasi Achmad Rifai.

Sementara untuk kepulangan jemaah haji melalui Bandara Kualanamu, dijadwalkan pada 23 Juni 2024 hingga 21 Juli 2024.

(SM - Redaksi/Det)
×
Berita Terbaru Update