-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Wakapolri Tinjau Bakti Sosial dan Kesehatan di Polda DIY

Kamis, 30 November 2023 | November 30, 2023 WIB Last Updated 2023-11-30T14:29:48Z
                    Penulis: Redaksi
Wakapolri Komjen Agus Andrianto meninjau Bakti Sosial dan Kesehatan Polri di Gedung Serbaguna ISI Yogyakarta. (Foto: Ist)

 

SINAR MEDAN | YOGYAKARTA


Polda DIY menggelar Bakti Kesehatan Bhayangkara dalam rangka Cooling System Pemilu 2024 di wilayah DIY di Gedung Serbaguna ISI Yogyakarta, Bantul, Rabu (29/11) kemarin.


Dalam kegiatan tersebut, Polda DIY menyediakan beberapa pelayanan pemeriksaan kesehatan gratis dan bakti sosial.


Kegiatan tersebut, merupakan implementasi Program Quick Wins Presisi Polri. Wakapolri Komjen Agus Andrianto, meninjau langsung kegiatan.


Agus menyampaikan, laporan yang disampaikan Kapolda DIY Irjen Suwondo Nainggolan.


Menurutnya, program kegiatan bakti kesehatan dan bakti sosial kepada masyarakat sudah banyak dilaksanakan.


Termasuk bongkar rumah, bantuan sumur, kegiatan operasi katarak, bibir sumbing, dan yang lain,” katanya.


Ia berharap, di manapun anggota Polri berada harus dekat dengan masyarakat. Selain itu, harus mampu menjadi bagian yang memberi solusi bagi masyarakat.


Menurutnya, Polri tidak bisa bekerja sendirian. Di mana perlu menggandeng stakeholders lainnya seperti pemerintah daerah provinsi, kabupaten/kota, dan unsur TNI yang ada di wilayah.


"Juga, para penggiat profesi kesehatan, pelaku-pelaku usaha sukses di wilayah masing-masing,” ujarnya.


Kasi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana menambahkan, tujuan dari digelarnya Bakti Kesehatan Bhayangkara adalah membangun kedekatan masyarakat dengan Polri.


(SM - Redaksi/JP)

×
Berita Terbaru Update