Penulis: Ade Nasti
Aipda MAS Siregar Personil Polsek Helvetia Saat Mengumandangkan Adzan di Masjid Al-Basyir Rusmi. (Foto: Ade Nasti)
SINAR MEDAN | MEDAN
Kapolsek Helvetia, Kompol Herry E Sihombing SH SIK patut bangga memiliki seorang personilnya Aipda MAS Siregar yang mengumandangkan adzan saat memasuki sholat Jum'at di Masjid Al-Bayir Rusmi, Jum'at (20/5/2022) siang.
Aipda MAS Siregar adalah sosok Bintara Polri Letting 22 itu, mengumandangkan adzan di Masjid Al-Basyir Rusmi yang berlokasi di Gang Solo Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan.
Kompol Herry E Sihombing SH SIK merasa senang, karena personilnya Aipda MAS Siregar berkesempatan dipercaya jamaah menjadi Bilal atau Muadzin di Masjid tersebut.
Terdengar alunan suara lantang dan merdu dari Aipda MAS Siregar yang saat ini menjabat sebagai Ka Sium di Polsek Helvetia, saat mengumandangkan adzan dan iqomah pada shollat Jum'at.
Aipda MAS Siregar membenarkan bahwa, vidio yang tersebar di Media Sosial (Medsos) itu dirinya.
Dia mengatakan, bahwa dirinya tidak mengetahui siapa yang merekam dirinya saat adzan sholat Jum'at di Masjid Al-Basyir Rusmi tersebut.
"Tidak tahu siapa, mungkin ada salah satu jamaah sholat Jum'at di Masjid Al-Basyir Rusmi yang merekam," tuturnya.
"Kejadian ini, bisa menjadi inspirasi buat personil polisi lainnya," ucap salah seorang warga masyarakat yang ikut sholat Jum'at di Masjid Al Basyir Rusmi tersebut.
"Hal tersebut, adalah bukti bahwa Polri dapat mendekatkan diri dengan warga masyarakat dimana pun berada," pungkas warga.
(SM- Ade Nasti)